Mangekyo Sharingan

Rabu, 05 Januari 2011

TRIK MENYELESAIKAN RUBIK

Hai teman belajar, gimana kabar kalian..?? moga baik2 aja ya..!!! Amin Pada kesempatan kali ini aku mau berbagi info nih tentang trik menyelesaikan kubus rubik..!! Sebelum belajar trik menyelesaikannya, ada baiknya juga kalau kita membahas sejarah dan macam permainan ini dulu. Karena mungkin di antara teman-teman masih ada yang belum tahu tentang kubus rubik ini.

Oke mari kita mulai penjelasan singkat ini. Kubus rubik atau lebih dikenal banyak orang dengan rubik ini adalah sebuah teka-teki mekanik yang ditemukan pada tahun 1974 oleh pemahat dan profesor arsitektur Hungaria, Ern Rubik. Kubus ini terbuat dari plastic dan terdiri atas 26 kubus kecil yang berputar pada poros yang terlihat. Setiap sisi memiliki sembilan permukaan yang terdiri dari enam warna yang berbeda. Dalam 36 tahun ini, rubik mengalami perkembangan yang mengagumkan. Sekarang ada 40 lebih macam rubik yang bisa kita mainkan. Di antaranya : 2x2, 3x3 (ini yang akan kita selesaikan), 4x4, 5x5, 6x6, 7x7, void, Siamese, mirror, dll

Setelah tahu sejarah dan macam permainannya, mari kita mulai belajar trik menyelesaikannya. Oh ya, sebelumnya aku cuma mau ngingetin kalau kubus rubik ini sebenarnya bisa di selesaikan dengan berbagai trik. Tapi setelah aku mempelajari berbagai trik, menurutku trik yang akan kita pelajari ini adalah trik yang paling mudah dan lumayan cepat lho..!!! trik ini aku dapatkan dari rubikssolver.com. sayangnya penjelasan di situs tersebut masih berbahasa inggris. Tapi tenang aja, setelah aku jalan2 sama om google akhirnya aku dapat juga versi bahasa indonya lho..!!! Ada 10 halaman penjelasan dan disertai gambarnya juga. Keren abis deh pokoknya..!!! Silakan langsung di download aja di sini. Maaf kalau tidak aku bahas di blog ini. Masalahnya selain boros tempat, menurutku juga kurang efektif kalau harus belajar rubik di depan komputer yang tersambung internet terus.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar